Bone – Lemakiranews.Id
Koperasi Siswa Mappadeceng SMKN 1 Bone menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke-X untuk Tahun Buku 2024 Pada Rabu, 14 Mei 2025. Acara ini dihadiri oleh Kepala UPT SMKN 1 Bone, Ketua Komite SMKN 1 Bone yang diwakili Oleh Bendahara Komite, Bapak/Ibu Wakasek, Bapak/Ibu Ketua Jurusan. Serta 85 siswa perwakilan anggota Koperasi Siswa Mappadeceng dan 8 siswa Pengurus. Acara ini dibuka langsung oleh Kepala UPT SMKN 1 Bone, H. Syamsuddin, S.Pd., M.Pd.
Kata pengantar yang disampaikan oleh salah satu pengurus, Felisa Mutiara sebagai sekretaris, menyampaikan bahwa Koperasi Siswa Mappadeceng ini memberikan manfaat yang sangat luar biasa yakni meningkat potensi dan kemampuan terutama dalam bidang pencatatan transaksi sampai dengan penyusunan laporan pertanggungjawaban, serta dapat menjadi wadah kedepannya untuk berwirausaha.
Pembina Koperasi Siswa Mappadeceng, Dra. Bungawati, M.M, mengungkapkan bahwa perolehan Sisa Hasil Usaha (SHU) pada RAT kali ini mencapai angka Rp65.169.946,00 “Ini merupakan hasil dari berbagai usaha, termasuk penjualan toko, kardus, gorengan, pendapatan jasa titipan, minuman, bakso, dan sewa tempat,” jelas Bungawati.
Dari total SHU tersebut, dialokasikan ke:
Dana simpanan anggota mencapai Rp14.506.829,98 Dana pembina/pengurus sebesar Rp8.635.017,85 dan dana karyawan sebesar Rp2.763.205,71 Sebagian SHU juga dialokasikan untuk cadangan, dana pendidikan, dana sosial, dan dana pembangunan daerah kerja sesuai dengan persentase yang telah disepakati dalam rapat anggota.
Ketua Komite SMKN 1 Bone yang mewakili Bendahara Komite SMKN 1 Bone, menyampaikan Rapat Anggota Koperasi ini menjadi salah satu ajang silaturahmi, dan Koperasi ini adalah sebuah wahana bagi siswa yang dapat menjadi bekal dengan keterampilan dan pengalaman yang nyata dalam dunia bisnis.
RAT ke-X Koperasi Siswa Mappadeceng SMKN 1 Bone tahun ini menjadi bukti nyata bahwa dengan kerja keras, kebersamaan, dan komitmen, koperasi siswa dapat mencapai prestasi yang membanggakan dan memberikan manfaat yang luas bagi seluruh anggotanya.
Kepala UPT SMKN 1 Bone, H. Syamsuddin, S.Pd., M.Pd., dengan penuh kebanggaan mengungkapkan bahwa kehadiran Koperasi Siswa SMKN 1 Bone menjadi pembeda yang signifikan dengan sekolah-sekolah lainnya di Kabupaten Bone. SMKN 1 Bone menjadi satu-satunya sekolah yang memiliki koperasi siswa, sebuah inisiatif yang tidak lepas dari peran serta guru dalam pembinaan. Kehadiran koperasi ini sangat besar manfaatnya. Ini juga menjadi lahan praktik bagi siswa Jurusan Akuntansi,” ujar H. Syamsuddin.
“Jadi, siswa patut berbangga dengan kehadiran Koperasi Siswa Mappadeceng ini. Manfaatkanlah koperasi ini untuk mengembangkan usahanya dengan cara berbelanja di koperasi siswa karena secara tidak langsung siswa telah berkontribusi dalam usaha koperasi,” tambahnya.
Koperasi Siswa SMKN 1 Bone bukan hanya sekadar tempat berbelanja, tetapi juga sebuah wahana edukasi praktis yang membekali siswa dengan keterampilan dan pengalaman nyata dalam dunia bisnis. Dengan semangat inovasi dan dukungan penuh dari para guru serta kepala sekolah, koperasi ini diharapkan terus berkembang dan menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lain di wilayah Bone dan sekitarnya.(A.Bungawati)
#Laporan:Humas SMKN i Bone#