Indonesia Resmi Punya Bank Emas Pertama, Diresmikan Presiden Prabowo

Jakarta-Lemkiranews.Id

Indonesia mencetak sejarah baru dengan resmi memiliki bank emas pertama, atau yang dikenal sebagai bullion bank. Lembaga keuangan yang berfokus pada transaksi logam mulia ini diresmikan langsung oleh Presiden Prabowo Subianto di Gedung The Gade Tower, Jakarta Pusat, Rabu (26/2/2025).

“Hari ini, menjelang 80 tahun kita merdeka, dengan bangga pertama kali dalam sejarah bangsa Indonesia yang punya cadangan emas keenam terbesar di dunia, untuk pertama kali memiliki bank emas. Saya mengucapkan terima kasih atas semua pihak yang bekerja keras untuk mencapai hari ini,” ujar Prabowo dalam sambutannya.

Bank emas ini merupakan hasil kolaborasi antara PT Pegadaian dan Bank Syariah Indonesia (BSI). Kehadirannya diharapkan dapat memperkuat industri emas nasional dan mendukung misi hilirisasi yang dicanangkan oleh pemerintahan Prabowo.

Bank emas atau bullion bank adalah lembaga keuangan yang menyediakan berbagai layanan berbasis logam mulia, mulai dari jual beli, peminjaman, investasi, hingga jasa penyimpanan dan pembiayaan terkait emas.

Dalam studi yang diterbitkan oleh International Journal of Law, Policy and Social Review, Volume 6, Issue 3, Juli 2024, disebutkan bahwa bullion bank beroperasi dalam denominasi emas dan logam mulia lainnya, bukan dalam mata uang fiat (seperti rupiah atau dolar).

Dengan hadirnya bank emas ini, masyarakat dapat melakukan berbagai transaksi seperti:
✔ Penitipan emas
✔ Perdagangan emas
✔ Simpanan emas
✔ Pembiayaan berbasis emas
✔ Investasi emas batangan

Selain itu, bank emas juga berfungsi sebagai tempat penyimpanan emas hasil tambang sebelum diekspor ke luar negeri. Langkah ini sejalan dengan strategi pemerintah dalam mengoptimalkan sumber daya alam Indonesia sebelum dilepas ke pasar global.

Peresmian bank emas ini tidak hanya memperkuat ekosistem industri emas di Indonesia tetapi juga membuka peluang besar dalam sektor tenaga kerja.

Menteri BUMN Erick Thohir sebelumnya menyatakan bahwa kehadiran bank emas dapat menciptakan hingga 800 ribu lapangan kerja di berbagai sektor, termasuk pertambangan, pengolahan, dan jasa keuangan berbasis emas.

“Kehadiran Bank Emas akan semakin menguatkan ekosistem hilirisasi emas di Indonesia dan memberikan manfaat untuk negara dan masyarakat,” tulis Erick dalam unggahan di akun Instagram-nya, @erickthohir.

Dengan cadangan emas yang melimpah dan permintaan pasar yang terus meningkat, bank emas diharapkan menjadi pilar baru dalam sistem keuangan Indonesia.

Keberadaannya bukan hanya sebagai institusi keuangan biasa, tetapi juga sebagai langkah strategis dalam mengurangi ketergantungan terhadap dolar AS, memperkuat kedaulatan ekonomi nasional, serta memberikan alternatif investasi bagi masyarakat luas.

Bank emas ini menjadi bukti bahwa Indonesia siap menjadi pemain utama dalam industri emas global. Dengan regulasi yang tepat dan dukungan ekosistem yang kuat, bullion bank pertama di Indonesia ini berpotensi menjadi model bagi negara-negara lain di kawasan Asia. (Red)

#Editor:Syarif Al Dhin#

Risal
Author: Risal

Pemimpin Umum /Pemimpin Redaksi Lemkiranews.id

Pos terkait