Bahas P4GN Bersama Kepsek SMA/SMK se-Kota Palopo, Kepala SMKN 5 Hajaruddin Sambut Positif Program BNN

Palopo- Lemkiranews.Id

Kepala SMK Negeri 5 Palopo, Hajaruddin, ST, M.Pd bersama seluruh kepala SMA dan SMK sederajat di Kota Palopo hadiri undangan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Palopo, Herman, S.Pd, MH, Rabu (23/10/2024).

Kepsek Hajaruddin yang turut hadir pada pertemuan itu, menunjukkan kepeduliannya dan menyambut positif kegiatan tersebut, serta mendukung langkah-langkah yang ditempuh dalam mensukseskan program BNN Kota Palopo.

Menurut Hajaruddin, undangan Kepala BNN Palopo untuk para kepala sekolah (kepsek) ini, bertujuan membahas terkait kegiatan perencanaan pelaksanaan Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di lingkungan sekolah.

Dari pertemuan Kepala BNN Palopo dengan seluruh kepala SMA, SMK sederajat ini, kata Kepsek SMKN 5 Hajaruddin, dilaksanakan di Kantor BNN Palopo, Jalan Pemuda Raya No 102 Kel Takkalala, Kec Wara Selatan, Kota Palopo ini, menghasilkan beberapa kesepakatan.

Kesepekatan itu, di antaranya Pembentukan satuan tugas (Satgas) P4GN, Kesepakatan sekolah bekerja sama dengan BNN Palopo dalam melakukan pencegahan di sekolah, Bekerjasama dengan BNN dalam menangani penyalahgunaan narkoba di lingkup sekolah, dan BNN Kota Palopo akan melakukan patroli ke sekolah-sekolah.

Kegiatan ini, lanjut Hajaruddin, merupakan bentuk kepedulian pihak BNN Kota Palopo dalam menetralisasi seluruh generasi muda di lingkungan pendidikan menengah dari segala pengaruh buruk yang ditimbulkan oleh penyalahgunaan narkoba.

Kepada seluruh tenaga pendidik di SMKN 5 Palopo, Kepsek Hajaruddin mengajak, untuk bersama-sama menggencarkan pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika untuk meningkatkan akselerasi menuju Indonesia Bersih Narkoba. (Laporan: Surya Dewi – Humas SMKN 5 Palopo)

Risal
Author: Risal

Pemimpin Umum /Pemimpin Redaksi Lemkiranews.id

Pos terkait